Biografi Singkat
Biografi Singkat
Awang Behartawan
Menggunakan konsep fraktal yang diambil dari bidang matematika, Awang Behartawan menghadirkan lanskap dan objek lukisannya dalam rupa yang berulang dalam pelbagai ukuran dan warna. Pendekatan matematis ini ditempuh Awang untuk mempelihatkan gejala serupa dalam kehidupan kita. Letusan gunung api atau aliran sungai adalah pengulangan yang terus-menerus yang membangun ritus kehidupan. Intinya, hidup adalah pengulangan peristiwa, tetapi selalu ada yang baru di sana. Sebagaimana dikatakan Awang, “Orang lain juga dapat mengalami pengalaman saya. Hanya di lain waktu dan tempat. Apa yang terjadi pada orang lain, mungkin akan saya alami di lain waktu dan tempat berbeda, tapi intinya sama.”
Awang dilahirkan di Palembang, Sumatra Selatan, pada 1970. Ia menempuh pendidikan Desainer Grafis di Modern School of Design (MSD), Yogyakarta. Setelah sempat berkarya di Yogyakarta, ia hijrah ke Kopenhagen, Denmark, pada 1997 untuk mendapatkan pengalaman berkarya yang baru dan global.
Karya-karyanya telah dipamerkan di Kopenhagen dan kota-kota dunia lainnya. Termasuk pada pameran tunggalnya Round in Circles di Davis Gallery, Kopenhagen, 2021; Escaping Demarcation di Changwon Sculpture Biennale 2022, Korea Selatan; Return di Jagad Gallery, Jakarta, 2024, dan sejumlah pameran bersama. Awang juga memberikan lokakarya seni rupa di kota-kota di Denmark, Swedia, dan Jerman sebagai komitmennya dalam mempromosikan seni rupa kontemporer Indonesia kepada khalayak mancanegara.