Alam Kebahagiaan

Bentuk-bentuk yang hadir merupakan gubahan-gubahan dari kekuatan-kekuatan yang ada
dalam pikiran atau angan-angan yang muncul dalam sadar atau tidak sadar Ketika dalam proses
berkarya.

Esensi-esensi, wujud-wujud serta bentuk-bentuk dari alam seperti tanah, air, api, udara, ether, bentuk-bentuk seperti lingkaran, segitiga, kotak, bentuk tak beraturan. Zat seperti zat cair, zat padat, kesan halus lembut, keras atau kasar, panas-dingin, sesuatu yang tertib, terukur atau teratur dan sesuatu yang bebas, spontan, kesemuanya itu beranyam menyatu membentuk-bentuk dunia imajiner yang terhubung dengan alam makro-mikro kosmos.

Dalam proses ini saya mengalami ekstase berada dalam puncak kenikmatan nir pamrih beragam macam gubahan bentuk-bentuk itu saya abdikan sepenuhnya kepada jiwa atau batin agar damai agar tidak kehausan dan yang terpenting agar bahagia. Dalam keadaan yang aneh ini membuka penyadaran atau pengetahuan serta dapat memberi atau memancarkan energi-energi positif bagi kehidupan di ala mini.

Putu Wirantawan
Lukisan
Scroll to Top

Keterangan karya