Biografi Singkat

Biografi Singkat

Wayan Arnata

Wayan Arnata

b. 1973
Gianyar, Bali

“Rhythm of Tradition” (2024) karya Wayan Arnata dalam ARTSUBS 2024 adalah lukisan yang digubah dengan teknik ngodi, sebuah teknik melukis di Bali yang menggunakan benang untuk menghasilkan kekayaan jalinan warna. Sang penggubah memilih warna-warna netral dan sesekali cerah untuk menemukan apa yang disebut ritme. Baginya, karya ini adalah metafora tentang interaksi sosial dan budaya hari ini di Pulau Bali.

Wayan Arnata menamatkan pendidikan seni rupa di Institut Seni Indonesia, Yogyakarta, pada 2000. Pameran tunggal pertamanya adalah Integrity di Griya Santrian Gallery, Sanur, Bali, 2015. Selanjutnya, Integrity #2 di Genta Gallery, Ubud, Bali, 2017. Sejak 1990 ia telah berpartisipasi di sejumlah pameran bersama. Misalnya, pameran kelompok Prasidha di Bentara Budaya Yogyakarta, 1996; dan pameran Philip Morris di Jakarta, 1994. Yang terakhir adalah Yogya Annual Art #8: Infin (2023) di Sangkring Art Space, Yogyakarta, 2023, dan Bali Mega Rupa di Museum Neka Ubud, Bali, 2021.

Ia adalah Pemenang Pertama Adhi Aji Sewaka Nugraha, International Competition of Baligraphy di Museum Nyoman Gunarsa, Klungkung, Bali, 2013; dan beroleh UOB Painting of the Year Bronze Established Artist Category, 2017.

Karya Seni

Scroll to Top